off putaran kedua Liga Champion Asia (LCA) 2015, Selasa (10/2), di Hanoi, Vietnam.
Kekuatan dan kelemahan itu diperoleh melalui video pertandingan.
Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman, menilai Hanoi T&T memiliki karakter permainan yang sama dengan tim besutannya, yaitu mengandalkan permainan cepat.
"Dari rekaman video terlihat gaya permainan mereka tidak berbeda dengan kami. Kekuatan mereka ada di tiga pemain asingnya," ujar Djadjang.
Djadjang merasa terbantu dengan adanya rekaman tersebut sehingga sejak jauh hari bisa menyiapkan strategi yang tepat untuk menghadapi lawannya itu.
"Hanoi T&T mempunyai kualitas di atas rata-rata. Kami harus bekerja keras menghadapi mereka. Apalagi tuan rumah dipastikan bakal mendapat dukungan penuh dari penonton," ucapnya.
Laga play-off putaran kedua LCA 2015 Hanoi T&T versus Arema hanya digelar sekali di Hanoi karena nilai koefisien Indonesia masih di bawah Vietnam.
Editor | : | Budi Kresnadi |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar