Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Schaller Kesulitan Putuskan Nasib 2 Pemain Seleksi

By Aning Jati - Senin, 20 April 2015 | 16:21 WIB
PSM masih kesulitan mencari pengganti Nenad Begovic.
Abdi Satria/Bolanews
PSM masih kesulitan mencari pengganti Nenad Begovic.

Pelatih PSM, Hans Peter Schaller, mengaku sulit mengambil keputusan terkait nasib dua pemain asing yang menjalani seleksi PSM, yaitu Frank Oliver Ongfiang (Kamerun) dan Evandro Antonio (Brasil).

Keduanya sudah terlihat berlatih bersama skuat Eja di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Senin (20/4).

"Keduanya baru bergabung dalam latihan yang terhitung singkat. Lalu, apa yang bisa katakan dengan kondisi seperti tadi," ujar Schaller.

Meski begitu, secara umum Schaller menilai kualitas Ongfiang (eks Sriwijaya FC) dan Evandro (eks PS Sumbawa Barat) tidak sesuai kriteria yang diinginkannya.

"Kualitas mereka jauh di bawah Nenad Begovic. Padahal saya butuh pemain yang kualitasnya sama atau lebih baik sehingga bisa mengangkat performa tim," papar eks pelatih timnas Laos itu.

Begovic sebenarnya digadang jadi salah satu andalan Juku Eja musim ini. Namun, gelandang asal Serbia ini tidak lolos verifikasi PT Liga Indonesia meski sudah menandatangi kontrak bersama PSM.

Di sisi lain, manajemen menyerahkan sepenuh kepada Schaller untuk menilai pemain.

"Kami tidak mau mencampuri urusan teknis. Saat ini manajemen tengah menunggu kedatangan Diego Fretes," ungkap Sumirlan, Direktur Teknik PSM.

Sumirlan tidak menampik opsi PSM hanya memakai dua pemain asing andai gagal merekrut pemain tambahan. Saat ini, Juku Eja sudah memiliki Boman Aime (Pantai Gading) dan Nemanja Vucicevic (Serbia). Pendaftaran pemain asing akan berakhir hari ini, Senin (20/4).


Editor : Abdi Satria
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X