Houston Rockets dipastikan kehilangan salah satu pilarnya untuk waktu yang cukup lama. Sang bigman, Dwight Howard, harus menjalani pemulihan cedera selama satu bulan.
Howard terpaksa menepi akibat masalah pada lutut kanannya. Cedera ini pula yang membuat eks penggawa LA Lakers itu absen di beberapa pertandingan selama Januari 2015.
Menurut seorang sumber internal dari Rockets, Howard masih berkonsultasi dengan beberapa dokter untuk menentukan program peyembuhan yang terbaik bagi lututnya.
Saat ini Rockets bercokol di posisi kelima papan klasemen wilayah Barat. Jika Howard gagal pulih dalam waktu cepat, bukan mustahil Rockets bakal kehilangan tiket menuju play-off.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | ESPN |
Komentar