Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Alasan Striker FC Tokyo Tolak Pinangan Chelsea

By Aning Jati - Kamis, 9 April 2015 | 18:54 WIB
Yoshinori Muto belum memikirkan pindah ke Chelsea.
Masashi Hara/Getty Images
Yoshinori Muto belum memikirkan pindah ke Chelsea.

League itu mengungkapkan The Blues tertarik memboyong Muto ke London.

Hanya, FC Tokyo menyebutkan Muto hingga saat ini belum menentukan keputusan terkait kemungkinan pindah dan untuk sekarang masih akan berkonsentrasi bermain di Jepang.

"Penawaran itu sebenarnya datang sejak awal Maret. Namun, hingga sekarang belum ada keputusan apapun," kata Presiden FC Tokyo, Naoki Ogane.

Di sisi lain, pada Februari Chelsea meneken kesepakatan dengan perusahan ban asal Jepang, Yokohama Rubber Co., dengan nilai sebesar 40 juta pound.

"Ada kabar, rencana kepindahan itu jadi bagian kesepakatan dengan sponsor. Namun, klub tidak pernah mendengar kabar semacam itu sebelumnya," lanjut Ogane.

Dalam pernyataannya Muto mengungkapkan belum membuat keputusan apapun.

"Saat ini saya bermain untuk FC Tokyo dan saya hanya berpikir bagaimana membantu klub jadi juara J-League. Saya ditawari tawaran yang luar biasa dan saya senang diberi penawaran itu oleh Chelsea," kata penyerang berusia 22 tahun itu seperti dikutip di Japan Times.

Muto, memulai karier profesionalnya di FC Tokyo tahun lalu dari Keio University, di mana ia mencetak 13 gol di J2-League. Muto mencatatkan rekor baru kala itu, sebagai pemain rookie dengan jumlah gol terbanyak.

Pemain kelahiran Tokyo itu menjalani debut bersama timnas Jepang kala Tim Samurai Biru menyerah 0-2 dari Uruguay di laga persahabatan pada 5 September 2014 dan sejak itu sudah memiliki 5 cap di timnas.

Muto mencetak gol perdana dan satu-satunya hingga saat ini, ketika Jepang bermain 2-2 dengan Venezuela pada 9 September 2014.


Editor : Aning Jati
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X