Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bola Mati Bakal Jadi Andalan Barca Lagi

By Rabu, 8 April 2015 | 18:38 WIB
Jeremy Mathieu (kiri), menjadikan Barcelona tangguh dalam duel udara.
Jose Jordan/Getty Images
Jeremy Mathieu (kiri), menjadikan Barcelona tangguh dalam duel udara.

1) dan Celta (1-0).

Ketiga gol kemenangan Barca itu tak lahir dari bangunan operan-operan cantik bernama tiki-taka, melainkan lahir via bola mati dan umpan panjang. Saat menghadapi Madrid dan Celta, Blaugrana juga terlalu banyak menerima ancaman.    

“Saya tak pernah melihat sebuah tim di liga bermain dengan cara yang sama dalam setiap pekan,” kata Enrique di Sport.

“Benar bahwa kami semua selalu ingin tampil memesona dan mencetak banyak gol. Namun, hal itu adalah utopia. Jika begitu, permainan akan jadi membosankan,” lanjut peramu taktik kelahiran Gijon itu.  
Di bawah arahan Enrique Barcelona memang menjadi tim yang susah ditebak. Bukan hanya soal susunan starter, namun juga taktik mereka dalam menghadapi situasi bola mati.

Kemenangan Barca atas Eibar (2-0), Madrid (2-1), dan Celta (1-0) selalu diwarnai gol bola mati. Kepiawaian Barca memaksimalkan situasi set-piece akan menjadi modal berharga untuk menghadapi Almeria di Camp Nou, Rabu (8/4).

Apalagi, Almeria tergolong lemah dalam bola-bola udara. Tim yang kini ditukangi Sergi Barjuan itu 12 kali kebobolan oleh sundulan lawan, terbanyak kedua di La Liga setelah Cordoba (14).


Editor :
Sumber : Harian BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X