Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aragones Diabadikan Menjadi Nama Stadion

By Verdi Hendrawan - Minggu, 29 Maret 2015 | 11:04 WIB
Luis Aragones
Ullstein Bild/Getty Images
Luis Aragones

Mantan pelatih timnas Spanyol sebelum Vicente del Bosque, Luis Aragones, merupakan salah satu kunci kejayaan La Roja dalam beberapa tahun terakhir. Meski gagal mempersembahkan gelar juara dunia bagi negaranya, namanya kini diabadikan menjadi nama stadion.

Aragones meninggal di usia 75 tahun pada Februari 2014. Mantan pelatih Atletico Madrid yang berhasil membawa Spanyol menjadi juara Eropa 2008 lali itu wafat akibat penyakit Leukimia.

Klub Tercera Division, Alcobendas, memberikan penghormatan kepada Aragones. Klub dari divisi terbawah Spanyol itu mengganti nama stadion mereka, Estadio Jose Caballero, menjadi Estadio Luis Aragones.

"Ada banyak alasan mengapa Alcobendas ingin memberikan penghargaan ini (kepada Aragones). Dia adalah penyebar kabar tentang kami pada 2010 dan karakter manusiawinya telah meresap pada diri anak muda di kota ini," kata Wali Kota Alcobendas, Ignacio Gonzalez de Vinuesa.

"Selain itu, hubungannya dengan kota ini telah menjadi salah satu faktor Alcobendas dinyatakan sebagai European City of Sport 2015."

Alcobendas saat ini berada di posisi kedua di Tercera Division Grup 7. Mereka tertinggal enam poin di belakang Rayo Majadahonda dengan sembilan pertandingan tersisa.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Football Espana


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X