Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bek Kiri PSBK Ini Jalani Seleksi Terakhir PSM

By Aning Jati - Selasa, 7 April 2015 | 17:15 WIB
Tommy Rifka mendapat panggilan seleksi di PSM.
Abdi Satria/Bolanews
Tommy Rifka mendapat panggilan seleksi di PSM.

0 atas Persiba Balikpapan di laga perdana 96/4), PSM masih terus mengadakan seleksi pemain.

Bek kiri PSBK, Tommy Rifka, dikabarkan akan menjalani seleksi pada Rabu (8/4).

"Saya sudah dihubungi manajemen PSM. Rabu (8/4) saya ke Makassar. Doakan saya bisa berbaju PSM musim ini," ujar Tommy kepada BOLANEWS, Selasa (7/4).

Sumirlan, Direktur Teknik PSM, membenarkan Juku Eja mendatangkan Tommy untuk mengisi kekosongan di posisi bek kiri.

"Sampai saat ini kami hanya punya Rasul Zainuddin yang murni bek kiri. Saya berharap Tommy bisa memenuhi kriteria yang diinginkan pelatih. Kalau lolos, dia langsung kami kontrak," jelasnya.

Menurut Sumirlan, Tommy hanya menjalani seleksi paling lama tiga hari di Makassar karena batas pendaftaran pemain yang ditetapkan PT Liga Indonesia jatuh pada Jumat (10/4).

"Tommy pemain seleksi terakhir di PSM untuk putaran pertama. Kalau dia gagal, maka kami akan memaksimalkan pemain yang ada," paparnya.

Sebelum Tommy, ada dua bek kiri yang mengadu nasib di seleksi Juku Eja yakni April Hadi (eks PSPS)  dan Ahmad Zahrul Huda (eks Persik Kediri). Tapi, keduanya sama-sama gagal berbaju PSM.


Editor : Abdi Satria
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X