Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

IndoEvertonian: Pertama di Indonesia

By Fajar Mutaqin Ahmad - Rabu, 21 Januari 2015 | 16:07 WIB
Para anggota berkumpul dalam acara gathering nasional IndoEvertonian, November 2014.
IndoEvertonian
Para anggota berkumpul dalam acara gathering nasional IndoEvertonian, November 2014.

klub besar lain, seperti Manchester United, Liverpool, atau Milan.

Meski demikian, IndoEvertonian tetap spesial. Jumlah anggota yang tidak begitu besar justru membuat setiap orangnya menjadi lebih dekat satu sama lain.

Komunitas ini bermula dari milis dengan anggota awal cuma beberapa orang. IndoEvertonian kemudian berkembang menjadi kelompok jaringan lebih luas via media sosial.

“Region kami kini tersebar luas dengan jumlah 12. Anggota yang terdaftar di grup ada sekitar 150. Namun, mereka fan Everton yang belum terdaftar berjumlah lebih banyak,” kata Danu, Ketua IndoEvertonian.

Komunitas ini juga rutin mengadakan program, seperti nonton bareng, futsal, atau mengikuti ajang temu suporter lain. IndoEvertonian sudah dalam dua edisi beruntun mengikuti BOLA Sports Race. Mereka juga punya hal spesial lain sebagai grup pencinta Everton pertama di Indonesia.

“Kami sudah mendapat akreditasi dari Everton sebagai komunitas resmi pendukung klub itu sejak 2010,” kata Danu.

“Bahkan, ada beberapa wakil kami yang berkesempatan hadir langsung ke kandang Everton, Goodison Park,” ujarnya.

DATA KOMUNITAS
Nama: IndoEvertonian (Everton FC Fans Club Indonesia)
Berdiri: 2008
Ketua: Danu
Twitter komunitas: @indoEvertonian
Facebook: Fans Everton (IndoEvertonian)
FB Fanpage: IndoEvertonian (Everton Fc Fans Club Indonesia)
Blog: indoevertonian.blogspot.com
Email kontak resmi: indoevertonian@ gmail.com



Editor : Fajar Mutaqin Ahmad
Sumber : BOLA Harian No. II/191(Penulis: Beri Bagja)


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X