Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hendra/Ahsan Berjaya di Malaysia

By Tulus Muliawan - Minggu, 5 April 2015 | 19:48 WIB
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan
Peksi Cahyo/Bolanews
Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan

satunya wakil Indonesia di final Malaysia Terbuka mempersembahkan satu gelar, Minggu (5/4). Ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan sukses mengalahkan unggulan pertama asal Korea Selatan, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong.

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan sampai di partai puncak usai mampu menghentikan unggulan kedua Mathias Boe/Carsten Mogensen. Ganda putra terbaik Tanah Air itu mengalahkan ganda putra Denmark tersebut lewat laga tiga gim dengan skor 21-16, 18-21, 21-16.

Sementara itu, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong masih lebih tangguh dari pasangan Taiwan, Lee Sheng Mu/Tsai Chia Hsin. Yong Dae/Yeon Seong menang dengan skor 21-15, 20-22, 22-20.

Hendra/Ahsan harus berjuang mengalahkan Yong Dae/Yeon Seong lewat pertarungan tiga gim. Setelah sempat mengalami kekalahan di gim pertama 14-21, Hendra/Ahsan mampu bangkit di gim kedua dan menang 21-15.

Di gim terakhir pertarungan berlangsung ketat hingga akhir. Hendra/Ahsan akhirnya berhasil keluar sebagai pemenang dengan skor 23/21.

Di ajang Malaysia Terbuka kali ini Tiongkok keluar sebagai juara umum setelah tiga wakilnya memenangi tiga gelar. Tiongkok memenangi nomor ganda putri Luo Ying/Luo Yu, ganda campuran Zhang Nan/Zhao Yunlei, dan tunggal putra Chen Long. Sementara itu, di nomor tunggal putri Carolina Marin keluar sebagai juara dengan mengandaskan unggulan pertama Li Xuerui.


Editor : Wisnu Nova Wistowo
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X