Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tertinggal Lebih Dulu, Arab Saudi Hajar Korut 4-1

By Tulus Muliawan - Rabu, 14 Januari 2015 | 16:00 WIB
Arab Saudi sukses melumat Korut.
MAL FAIRCLOUGH/AFP
Arab Saudi sukses melumat Korut.

1.

Korut unggul cepat saat laga baru memasuki menit 11. Gol Korut dicetak oleh gelandang enerjik, Ryang Gi-yong.

Arab balik menyerang setelah tertinggal satu gol. Hasilnya terlihat jelas lewat gol Naif Hazazi pada menit ke-37.

Arab berbalik unggul lewat aksi Mohammad Al Sahlawi pada menit 52. Gol ini lahir berkat umpan Muhammad Al Zoari.

Dua menit berselang, Arab kembali menjauh berkat gol kedua Al Sahlawi. Ia sukses memanfaatkan lemahnya pertahanan Korut.

Pada menit 75, Korut harus bermain dengan 10 pemain setelah Lee Yon-jick diusir wasit karena handball di kotak penalti.

Penalti Nawaf Al Abid berhasil dihalau kiper Korut, namun bola kembali ke arah ke Nawaf. Tanpa kesulitan, striker 20 tahun itu menceploskan bola ke gawang Korut.

Skor 4-1 menutup pertandingan Rabu (14/1) sore. Arab kini memimpin klasemen dengan empat poin karena di laga pertama kalah 0-1 dari Tiongkok.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X