Vicente del Bosque siap menampilkan skuat berbeda kala berjumpa Belanda dalam laga persahabatan di Amsterdam Arena, Rabu (1/4) dini hari WIB. Dalam skuat yang dirilis, pelatih timnas Spanyol itu memasukan dua nama baru, yaitu Juanmi dan Vitolo.
Kehadiran Juanmi dan Vitolo dalam skuat utama Spanyol menjadikan mereka sebagai debutan ke-13 dan 14 sejak Spanyol gagal total di Piala Dunia Brasil 2014.
Selain akan menampilkan Juanmi dan Vitolo, Del Bosque juga akan memasang David de Gea sebagai kiper utama La Furia Roja menggantikan posisi Iker Casillas.
Sejauh ini, Del Bosquez sudah memasukan 54 nama berbeda ke timnas. Eks pelatih Real Madrid itu juga memasukan sejumlah muka baru seperti Kiko Casilla, Ignacio Camacho, Nolito, Munir El Haddadi, Rodrigo.
Selain itu, ada juga nama Mikel San José, Paco Alcácer, Dani Carvajal, Raúl García, Juan Bernat, José Callejón, dan Álvaro Morata. Kini, Vitolo dan Juanmi masuk dalam daftar pemain baru yang dipanggil Del Bosque.
Starting XI Spanyol kontra Belanda: De Gea; Carvajal, Albiol, Bartra, Bernat; Mario, Cesc, Cazorla; Pedro, Juanmi, dan Vitolo.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | AS |
Komentar