Pelatih kiper Chelsea, Christophe Lollichon, mengaku kasihan melihat Petr Cech yang jarang diturunkan di musim ini. Namun ia bisa memahami sulitnya persaingan Cech dengan Thibaut Courtois untuk menjadi nomor satu di bawah gawang The Blues.
"Hubungan saya dengan Petr sangat baik. Kami sudah bersama di Chelsea selama delapan tahun. Selalu ada saatnya seorang penjaga gawang baru datang," kata Lollichon.
Sebelum di Chelsea, lelaki Prancis itu juga menjadi pelatih Cech di Rennes pada 2002-2004.
"Keputusan untuk menjadikan Thibaut nomor satu memang ada pada manajer (Jose Mourinho). Ini hanya masalah rotasi, kami harus mendiskusikannya. Tapi terlebih dari semua itu, keputusan tetap di tangan manajer," ujar Lollichon.
Meski sulit untuk menentukan siapa yang lebih pantas menjadi nomor satu, Lollichon tetap merasa Chelsea memiliki keuntungan dengan memiliki dua kiper terbaik di dunia. Cech juga kerap membantu Courtois dan tak pernah berharap kiper Belgia itu tersingkir dari tim utama.
Editor | : | |
Sumber | : | The Standard |
Komentar