Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pioli: Felipe Anderson Tidak Terbendung

By Verdi Hendrawan - Minggu, 29 Maret 2015 | 00:29 WIB
Felipe Anderson
Giuseppe Bellini/Getty Images
Felipe Anderson

Melesatnya posisi Lazio ke papan atas Serie A dikarenakan penampilan hebat secara tim dengan beberapa individu pemain yang luar biasa. Pelatih Stefano Pioli pun membenarkan hal tersebut.

Pioli mengaku sangat beruntung Lazio memiliki pemain muda dengan potensi yang sangat besar pada diri Felipe Anderson. Pemain asal Brasil itu telah menjelma menjadi kekuatan utama Lazio di musim keduanya sejak didatangkan dari Santos.

"Mengenai Felipe Anderson, klub telah menemukan pemain dengan potensi yang besar. Tahun ini ia merupakan proses pendewasaan dan meningkatkan permainannya. Ia akan menemukan lebih banyak ruang bermain, terlepas dari cedera Antonio Candreva," kata Pioli kepada Radio Deejay.

"Dia benar-benar telah meningkatkan kecepatan dalam hal bergerak dan ia sangat luar biasa bermain sejajar dengan pertahanan lawan. Ia hampir tidak terbendung. Dia bisa berlari ke ruang kosong dan tampil lebih baik lagi."

Selain itu, keberadaan Danilo Cataldi yang masih belia dan baru mendapatkan debutnya bersama Biancocelesti pada musim ini juga sangat penting bagi permainan tim. Bahkan Pioli menyebut pemain berusia 20 tahun itu sebagai Claudio Marchisio baru.

"Cataldi adalah gelandang yang akan menjadi pemain dengan kemampuan yang lengkap. Dia memiliki dinamisme, kecepatan, dan kualitas. Saya pikir, orang yang tepat untuk dibandingkan dengan dirinya adalah Marchisio."


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Radio Deejay


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X