Selama kariernya, Iker Casillas sudah memenangi hampir semua trofi bergengsi. Tiga gelar Liga Champion, lima La Liga, dua Copa del Rey bersama Real Madrid, plus dua Piala Eropa (2008, 20012) dan Piala Dunia 2010 bersama timnas Spanyol pernah dirasakannya. Namun ia tak pernah merasakan trofi Ballon d’Or.
Kiper berusia yang akan berusia 34 tahun pada 20 Mei mendatang itu juga telah membela timnas senior sejak usia sangat muda, 19 tahun, sama dengan salah satu idolanya, Gianluigi Buffon. Buffon sudah masuk tim Italia senior sejak berusia 19 tahun dan masih dipercaya di usianya yang saat ini sudah 37 tahun. Namun dibanding Buffon yang 146 kali membela timnas, kiprah Casillas lebih banyak, 160 kali.
“Fakta bahwa Gigi Buffon sudah mengawali kariernya di usia sangat muda telah menginspirasi saya. Seorang kiper muda Parma diminta bermain untuk timnas Italia karena pelatih sangat memercayainya dan memberi motivasi bahwa kita pun bisa berbuat sama,” ujar Casillas.
Karier kami hampir sama karena saya pun memulai karier di usia sangat muda dan masih bermain hingga sekarang. Kapanpun ada kesempatan, kami selalu mengobrol. Persahabatan ini sudah tercipta selama beberapa tahun,” ungkap Casillas lagi.
Editor | : | |
Sumber | : | UEFA |
Komentar