Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Fakta di Balik Nomor Punggung 7 Milik Atep

By Suryo Wahono - Rabu, 11 Maret 2015 | 19:17 WIB
Nomor punggung tujuh milik Atep adalah warisan dari Peter Withe.
Herka Yanis Pangaribowo/Bolanews
Nomor punggung tujuh milik Atep adalah warisan dari Peter Withe.

1 yang diraih Persib saat menghadapi tuan rumah Ayeyawady United pada Rabu (11/3) di Youth Training Centre, Yangon, Myanmar.

Gol itu tak hanya berarti buat tim Maung Bandung. Bagi Atep, ia membuktikan bisa diandalkan saat Persib belum merekrut striker asing. Di LSI musim lalu lalu, pemain berusia 29 tahun itu membukukan enam gol dari 28 pertandingan.

Atep mengenakan nomor punggung tujuh. Banyak orang percaya, pemain yang bernomor punggung tujuh adalah sosok penting di klub maupun timnas. Beberapa pemain yang melegenda dengan nomor punggung tujuh seperti Luis Figo, David Beckham, Raul Gonzales, Eric Cantona, hingga Cristiano Ronaldo.

Atep bercerita, nomor punggung tujuh adalah warisan yang ditinggalkan mantan pelatih timnas, Peter Withe. Pada tahun 2004, Atep dibawa ke timnas U-20. Saat itulah secara khusus Withe memberikan nomor punggung tujuh sekaligus pesan khusus.

Atep tidak perlu melegenda dengan nomor itu. Akan tetapi, sebagai pemain asal Jabar, dia siap bekerja keras untuk Persib dengan nomor punggung tujuh.

Coach Withe berpesan supaya saya tidak cepat puas dan selalu bersabar menghadapi tantangan. Oleh sebab itu, nomor punggung tujuh buat saya adalah penyemangat dan harus dijaga selagi saya masih bisa berkarier di sepak bola,” kata Atep kepada Harian BOLA.

Atep berharap, selain sukses berkarier di sepak bola menjadi pemain, suatu saat ia juga bisa melatih. Tapi saat ini, Atep masih ingin fokus bermain untuk Persib dengan target juara.

"Kami juga ingin sukses di Piala AFC," tegasnya.


Editor : Wiwig Prayugi
Sumber : Harian BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X