The New York Cosmos, bakal jadi klub profesional pertama dari Amerika Serikat yang akan menjejakkan kaki di Havana, Cuba, dan bermain dengan timnas Kuba sejak 16 tahun terakhir, terutama sejak pemerintah Amerika Serikat mengumumkan ingin memperbaiki hubungan diplomatik secara keseluruhan dengan Kuba pada Desember 2014.
Perwakilan Cosmos hingga saat ini memang belum secara resmi mengumumkan rencana itu, tetapi diprediksi pengumuman resmi akan dirilis pada awal pekan ini.
Semula, kabar yang beredar di Kuba, pertandingan persahabatan Cosmos vs timnas Kuba akan digelar pada 2 April. Namun, sesuai rencana, The New York Times mengabarkan pertandingan itu dimainkan pada 2 Juli di Havana.
Partai persahabatan ini akan digunakan timnas Kuba sebagai persiapan keikutsertaan di Concacaf Gold Cup pada musim panas nanti. Sedangkan buat Cosmos, laga ini digelat pada masa jeda kompetisi North American Soccer League (NASL) yang jadi liga kasta kedua di pentas sepak bola Amerika Serikat.
The Cosmos jadi klub profesional pertama yang bermain di Havana lantaran dianggap memiliki brand global yang kuat dan juga karena memiliki mantan pemain Piala Dunia seperti Raul Gonzales serta Marcos Senna, yang pernah bermain di sejumlah klub di Amerika Tengah dan Amerika Selatan.
Klub sepak bola profesional lain dari Negara Paman Sam yang tercatat pernah mendatangi Kuba, semisal The Brooklyn Dodgers, yang menggelar sesi pemusatan latihan musim gugur pada akhir 1940-an. Ada pula Yankees yang melakukan hal serupa pada akhir 1950-an, serta The Baltimore Orioles menjadi tim profesional AS terakhir yang beruji coba dengan timnas Kuba di Havana pada 1999.
Sementara The Class AAA Rochester Red Wings merupakan klub AS terakhir yang bermain di Kuba sebelum embargo dimulai pada 1960.
Editor | : | Aning Jati |
Sumber | : | - |
Komentar