Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kisah Martunis Jadi Perhatian Khusus di Portugal

By Tulus Muliawan - Jumat, 26 Desember 2014 | 21:45 WIB
Martunis, di halaman muka Record.
Twitter
Martunis, di halaman muka Record.

Peringatan 10 tahun tsunami Aceh menjadi berita besar di Indonesia. Bencana memilukan yang terjadi pada 26 Desember 2004 itu menyisakan duka mendalam bagi seluruh penduduk Indonesia.

Selain kepedihan yang dirasakan warga Aceh ketika itu, para penggemar olah raga tentu masih ingat kisah Martunis, bocah Aceh yang selamat setelah 21 hari terombang-ambing di lautan.

Kisah Martunis mengundang perhatian dunia, khususnya Portugal. Pasalnya, pada saat bencana terjadi, Martunis mengenakan seragam berwarna merah kebanggaan tim nasional Portugal.

Peringatan 10 tahun tsunami Aceh ternyata juga mengundang perhatian lebih dari publik Portugal. Dalam kurun waktu dua hari terakhir, setidaknya ada dua koran olah raga Portugal yang mengangkat kisah hidup Martunis.

Kedua koran itu adalah Sapo Desporto dan Record. Bahkan, Record memasang wajah Martunis di halaman muka. Sejumlah media massa online juga mengangkat kisah Martunis.

Dalam sebuah wawancara singkat di Aceh, Martunis menyatakan bahwa ia berharap besar agar suatu saat bisa tampil bermain di Portugal. Selain itu, ia juga berharap bisa bergabung memperkuat tim nasional Indonesia.

Baca berita lengkap soal 10 Tahun Tsunami Aceh disini!


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X