3 pada leg pertama babak 16 besar di markas Wolfsburg.
Meski harus bekerja lebih keras, Roberto Mancini optimistis timnya bisa maju ke babak delapan besar. Menurut Mancini, hanya ada dua cara yang bisa dilakukan untuk menundukkan Wolfsburg, optmistis dan kerja keras.
"Saya pribadi selalu merasa optimistis bisa lolos meski peluang itu kecil. Selama ada harapan, saya selalu meminta para pemain untuk terus berjuang," kata Mancini dalam sesi konferensi pers sebelum pertandingan.
"Kami masih mungkin menang 2-0. Kami tidak ingin berbicara terlalu jauh karena kami akan berjumpa tim kuat. Saat ini kami hanya fokus untuk meningkatkan mental dan mengejar kemenangan," ujar Mancini.
Pada laga kontra Wolfsburg, Inter dipastikan tampil tanpa gelandang serang mereka, Xherdan Shaqiri. Sebagai gantinya, Mancio akan mengandalkan peran gelandang muda Kroasia, Mateo Kovacic.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | UEFA |
Komentar