Direktur Teknik anyar PSM Makassar, Sumirlan Chandra mengungkapkan manajemen sudah menyiapkan dana untuk merekrut dua pemain asing.
"Dananya sudah kami siapkan. Berdasarkan evaluasi pelatih, PSM membutuhkan dua pemain asing di posisi gelandang serang dan striker," ujar eks kapten PSM yang juga Direktur Pemasaran Semen Bosowa ini, Kamis (25/12).
Sumirlan enggan membeberkan berapa jumlah dana yang disiapkan dan asal negara pemain asing yang bakal direkrut. "Tidak etis kalau saya beberkan sekarang. Tapi, kemungkinan besar kedua pemain itu tidak pernah merumput di Indonesia," katanya.
Kalau merujuk fakta disaat Erwin Aksa (pemilik PSM saat ini) mengelola tim pada 2003-2005, Juku Eja lebih banyak mendatangkan pemain asal Amerika Latin seperti Cristian Gonzales, Ronald Fagundez, Jorge Toledo, Oscar Aravena dan Osvaldo Moreno.
Disisi lain, Sumirlan menambahkan PSM akan tetap ke Medan untuk memainkan laga eksebisi di Marah Halim Cup. "Kami akan menghadapi Home United dan PSMS Medan," papar Sumirlan.
Editor | : | Abdi Satria |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar