Akibat kekalahan dari Fiorentina pekan ini, Milan secara total kehilangan 21 poin karena gagal mempertahankan keunggulan.
Keisuke Honda cs. musim ini sudah sembilan kali gagal mendapat kemenangan walau berada dalam posisi unggul. Padahal, jika penyakit ini tak terjadi, Milan bakal mengoleksi 56 poin sampai pekan ke-27. Angka sebanyak itu seharusnya melesatkan mereka ke posisi kedua di bawah Juventus (64)!
Penyakit lain yang muncul ialah kegagalan mengantisipasi duel udara. Kedua gol Fiorentina berasal dari ayunan kepala. Total, Milan sudah menderita sembilan gol via sundulan musim ini. Tambahkan fakta bahwa Milan juga sudah tak pernah menang dalam sembilan partai tandang berurutan. Catatan itu baru pertama kali terjadi sejak 2000/01.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | - |
Komentar