Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang 4-0, Aston Villa Mainkan Bocah Ajaib

By Aning Jati - Minggu, 15 Maret 2015 | 19:24 WIB
Rushian Hepburn-Murphy, pemain termuda keempat di era EPL.
Aston Villa
Rushian Hepburn-Murphy, pemain termuda keempat di era EPL.

0 atas Sunderland yang diraih di Stadium of Light (14/3), Aston Villa juga mencatatkan prestasi lain.

Saat pertandingan tersisa tujuh menit dan sudah unggul 4-0, The Villans memasukkan Rushian Hepburn-Murphy menggantikan Christian Benteke. Nama Murphy mungkin belum populer, namun keberadaannya di lapangan saat itu langsung menjadi perhatian.

Murphy merupakan pemain termuda keempat yang pernah tampil di sepanjang sejarah Premier League. Usia Murphy, yang berposisi sebagai penyerang itu, baru 16 tahun dan 176 hari. Selama ini pelatih anyar Villa, Tim Sherwood, dikenal kerap memberi kesempatan pada pemain muda.

Murphy merupakan pemain kelahiran Birmingham hasil binaan Akademi Aston Villa. Saat ini ia juga tercatat sebagai pemain timnas Inggris U-17.

Empat pemain yang mencatatkan di daftar rekor pemain termuda di era EPL, yakni Matthew Briggs, yang bermain di Fulham kala melawan Middesbrough pada 2007. Ketika itu Briggs berusia 16 tahun dan 65 hari.

Kemudian ada Isaiah Brown (16 tahun dan 117 hari) yang bermain West Bromwich serta pemain Leeds United, Aaron Lennon (16 tahun dan 129 hari), yang membuat debut di usia muda.

Walau mencatatkan debut sebagai pemain termuda keempat di era EPL, Murphy bukanlah pemain termuda yang pernah dimiliki Villa karena rekor itu dimiliki Jimmy Brown.

Brown mencatatkan debut bersama Villa di kompetisi kasta kedua pada 1969. Saat itu Brown berusia 15 tahun dan 249 hari dan setelah itu bermain lebih dari 70 pertandingan bersama Villa.

Di sisi lain, rekor pemain termuda Villa di era EPL sebelum Murphy dipegang oleh Gareth Barry. Kala menjalani debut bersama The Villans di Premier League, Barry berusia 17 tahun dan 67 hari.

Debut Murphy mendapat perhatian dari penyerang muda Liverpool, Daniel Sturridge. Melalui akun personal Twitter, Sturridge mengucapkan selamat kepada Murphy.


Editor : Aning Jati
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X