Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Calon Pembeli Hawks Makin Transparan,Erick Disebut

By Eko Widodo - Sabtu, 7 Maret 2015 | 18:43 WIB
Erick Thohir sekarang dikaitkan dengan Atlanta Hawks.
Getty Images
Erick Thohir sekarang dikaitkan dengan Atlanta Hawks.

Mark Rachesky, pimpinan Lionsgate Entertainment, menyatakan berminat membeli Atlanta Hawks. Sumber ESPN melaporkan hal itu, Kamis (5/3). Rachesky kemungkinan berkolaborasi dengan pemilik mayoritas Atlanta Braves, John Malone.

Beberapa grup sudah menyatakan berminat memiliki Hawks yang ditawarkan di angka $900 juta. Grup pertama dipimpin mantan pebisbol dan ikon Atlanta, Hank Aaron.

Aaron berkongsi dengan pemilik NBA, MLS, dan Serie A. Tokoh yang dimaksud adalah Presiden Inter asal Indonesia, Erick Thohir; pemilik minoritas Memphis Grizzlies Steve Kaplan, mantan CEO Grizzlies Jason Levien, dan pengusaha tambang asal Indonesia, Handy Poernomo Soetedjo.

Menurut NBA.com dan Bloomberg, grup kedua yang menawar Hawks dipimpin Grant Hill. Hill berpartner dengan Junior Bridgeman; ketua USA Basketball Jerry Colangelo, dan Bryan Colangelo. Grup ketiga yang menawar Hawks dimotori legenda Hawks, Dominique Wilkins.


Editor : Eko Widodo
Sumber : ESPN, NBA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X