Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Umuh Muchtar Ingin Persib Punya Striker Haus Gol

By Aning Jati - Jumat, 27 Februari 2015 | 07:11 WIB
Performa Yandi Sofyan dkk. di lini depan dianggap kurang maksimal.
Herka Yanis Pangaribowo/Bolanews
Performa Yandi Sofyan dkk. di lini depan dianggap kurang maksimal.

Meski Persib sukses menekuk New Radiant pada laga perdana Piala AFC 2015 di Stadion si Jalak Harupat (25/2), manajer Persib, Umuh Muchtar, mengaku masih punya ganjalan.

Umuh melihat kinerja lini depan kurang maksimal walau berhasil mencetak empat gol ke gawang klub asal Maladewa itu.

"Melihat banyaknya peluang yang diperoleh pemain Persib saat menghadapi New Radiant, seharusnya kami bisa mencetak lebih dari empat gol," kata Umuh.

Dua dari empat gol yang dijaringkan penggawa Persib ke gawang New Radiant dicetak pemain belakang dan gelandang, Ahmad Jufriyanto dan Makan Konate.

Kondisi itu semakin memicu semangat manajer yang dekat dengan pemain ini untuk lebih intens lagi melakukan perburuan bomber impor.

"Sektor depan harus segera dibenahi. Penampilan penyerang Persib yang ada sekarang masih belum maksimal. Kami butuh tambahan striker yang benar-benar haus gol," kata Umuh.


Editor : Budi Kresnadi
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X