Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Klub Calon Juara Divisi Utama Versi Arema

By Peksi Cahyo Priambodo - Rabu, 4 Maret 2015 | 19:33 WIB
PSBK (putih) diprediksi bakal jadi tim tangguh di Divisi Utama 2015.
Gatot Susetyo/Bolanews
PSBK (putih) diprediksi bakal jadi tim tangguh di Divisi Utama 2015.

Klub Divisi Utama PSBK Kota Blitar tengah naik daun. Hal itu merupakan dampak dari uji coba melawan Arema Cronus (3/3) di Stadion Letjen Soeprijadi, Blitar.

Dari dua pertandingan yang dilakukan dalam satu hari, PSBK menang 1-0 di pertandingan pertama.

Meski di pertandingan kedua kalah 0-3, pujian meluncur dari tim pelatih Arema. "PSBK punya permainan yang luar biasa. Mereka punya potensi masuk papan atas Divisi Utama dan lolos ke LSI," kata Suharno, pelatih Arema.

Tim berjuluk Laskar Peta tersebut memang sangat merepotkan pemain Arema. Maklum, materi pemain yang dimiliki tergolong lumayan untuk kelas Divisi Utama. Seperti M. Fatchul (eks Persik Kediri), Yericho Christiantoko (eks Arema), Agus Wahedi (eks PON Jatim), Tomy Rifka (eks Persela), Harmoko (eks Persema), Dodit Fitrio (eks Persema), Korinus Fingkrew (Sriwijaya FC), dan beberapa pemain lain.

"Mereka mampu bermain cepat. Hal itu jadi keunggulan mereka. Strikernya juga punya speed bagus," imbuh Joko Susilo, asisten pelatih Arema.

Pada pertandingan melawan Arema, striker PSBK seperti Harmoko dan Dodit beberapa kali menang sprint melawan bek sekelas Fabiano Beltrame dan Purwaka Yudi.

"Permainan mereka juga enak dilihat. Mereka calon tim juara Divisi Utama bersama Persepam Madura Utama," ungkap Joko.


Editor : Iwan Setiawan
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X