geleng kepala yang mengetahuinya.
Adalah Tommy Dunn, fan berat Manchester United yang mengklaim sukses menyelinap ke atas bus yang membawa rombongan Barcelona.
Seperti diketahui, Barcelona menjalani leg pertama babak 16 besar Liga Champion kontra Manchester City di Etihad Stadium. Nah, Dunn yang mengetahui di mana Lionel Messi dkk. menginap, sudah menyiapkan strategi "penyambutan" buat tim asal Catalan itu.
"Saya tahu tim Barcelona menginap di The Lowry Hotel. Saya bangun pagi dan berkata ke teman-teman bila saya akan berusaha naik ke dalam bus hari ini," ujar Dunn seperti dikutip di Manchester Evening News.
"Saya menunggu tim keluar dari hotel dan mendekati sopir, yang lantas bertanya kepada saya; siapa saya. Saya jawab petugas keamanan yang ditugasi mendampingi perjalanan tim menuju stadion," klaim Dunn.
"Saya duduk di belakang sopir dan menyapa satu per satu pemain begitu mereka naik ke dalam bus, dengan sapaan "hola". Lionel Messi bahkan menjawab saya dengan Bahasa Inggris terpatah-patah, berkata "hello"," lanjutnya.
Dunn diketahui juga berhasil menempatkan dirinya di lapangan, dekat dengan para penggawa Real Madrid kala Los Blancos memenangi gelar Liga Champion 2013/14, Mei lalu, serta sukses menyusup ke hotel di mana timnas Inggris menginap lima tahun lalu.
Kali ini, Dunn mengungkapkan aksinya penyamaran itu tak berlangsung hingga Etihad karena ia turun sebelum bus berangkat menuju stadion.
"Hal semacam itu terjadi setiap waktu. Pengamanannya sangat lemah," ucapnya.
Saat ditanya apakah aksinya itu meresahkan, Dunn menjawab enteng; "bila hal ini bisa membuat orang tertawa, artinya bukanlah hal yang buruk."
Editor | : | Aning Jati |
Sumber | : | - |
Komentar