26 terjadi di Estadio Vicente Calderon yang mempertemukan tuan rumah Atletico Madrid menghadapi Valencia. Penguasaan bola kedua tim pun berimbang yang juga berimbas kepada hasil akhir pertandingan.
Atletico Madrid berhasil unggul terlebih dahulu melalui sepakan Jorge Koke. Pemain berusia 23 tahun itu berhasil melepaskan tendangan dari luar kotak penalti setelah mendapatkan pantulan bola dari Tiago Mendes pada menit ke-33.
Namun, keunggulan itu sirna pada menit ke-78. Berawal dari tendangan bebas Dani Parejo dari jarak jauh, bola langsung mengarah ke gawang namun membentur mistar. Bola yang memantul kembali ke dalam lapangan pertandingan berhasil disambar oleh Shkodran Mustafi dengan tandukkannya.
Skor 1-1 pun bertahan hingga akhir pertandingan. Hasil ini membuat Atletico Madrid gagal menjaga jarak mereka dengan Barcelona yang kini telah berada di puncak klasemen. Sementara itu bagi Valencia, satu poin di laga ini membuat mereka gagal menduduki posisi ke-3 yang ditempati oleh Atletico.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar