Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fernando Alonso Alami Gegar Otak

By Tulus Muliawan - Senin, 23 Februari 2015 | 06:45 WIB
Evakuasi Fernando Alonso dengan helikopter.
Mark Thompson/Getty Images
Evakuasi Fernando Alonso dengan helikopter.

main. Setelah menjalani pemeriksaan di rumah sakit, pebalap McLaren itu divonis mengalami gegar otak.

Pada balapan tersebut, Alonso menabrak dinding pembatas sirkuit pada tikungan ketiga. Setelah kecelakaan terjadi, dengan sigap ambulance datang dan mengangkut Alonso keluar dari mobilnya.

Akibat kecelakaan ini, Alonso menghabiskan malam di rumah sakit. Namun, kubu McLaren menegaskan bahwa Alonso dalam kondisi baik-baik saja, tidak dalam kondisi kritis seperti pemberitaan media massa.

Pemberitaan yang berlebihan dari sejumlah media Eropa membuat Direktur Balapan, Eric Boullier, geram. Pria asal Prancis itu meminta agar media massa tidak menyebarkan isu yang berlebihan.

"Kecelakaan Alonso adalah bagian dari balapan. Untungnya, dia dalam kondisi yang baik, meski sedkit mengalami gegar otak. Kami meminta agar pemberitaan tidak berlebihan," kata Boullier.


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : Crash


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X