Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persiba Bantul Mulai Ditinggal Pemain Pilar

By Aning Jati - Selasa, 18 November 2014 | 19:24 WIB
Wahyu Tri Nugroho rehat satu musim dari sepak bola.
Gonang Susatyo/Bolanews
Wahyu Tri Nugroho rehat satu musim dari sepak bola.

Persiba Bantul yang terdegradasi ke Divisi Utama bakal ditinggalkan pemainnya. Paling tidak, bek Wahyu Wijiastanto dan kiper Wahyu Tri Nugroho mempertimbangkan hijrah dari Persiba.

Wahyu Wijiastanto yang akrab dipanggil Tanto itu mengungkapkan sudah mendapat tawaran dari klub LSI maupun Divisi Utama. Mantan bek Semen Padang ini mengaku mendapat tawaran dari Barito Putera, Perseru Serui, dan Borneo FC.

"Sudah ada tawaran dari sejumlah klub, termasuk Borneo FC yang memang sedang memperkuat tim. Saya mempertimbangkan semua tawaran tersebut. Namun, belum pasti saya akan bergabung di mana,” ujar Tanto.

Eks kapten timnas itu mengungkapkan ada beberapa pertimbangan sebelum menerima tawaran itu, termasuk dari keluarga. Dia tak ingin meninggalkan keluarga yang tinggal di Solo dan Salatiga.

"Saya mungkin memprioritaskan klub di Yogyakarta dan sekitarnya. Tak masalah bila bermain di kompetisi level kedua asal dekat dengan keluarga. Kondisi finansial klub juga menjadi pertimbangan saya dalam menentukan pilihan,” jelasnya.

Hal berbeda dipilih Wahyu Tri Nugroho. Kiper yang punya hobi traveling itu memilih beristirahat selama satu musim.

"Ada bisnis yang ingin saya kembangkan. Jadi, saya istirahat dulu di sepak bola. Meski sudah ada tawaran, tapi saya ingin off dulu. Mungkin musim berikutnya saya kembali bermain," kata penjaga gawang asal Sukoharjo, Jateng itu.


Editor :
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X