Preston North End bakal kedatangan tamu penting saat menjamu Manchester United pada putaran V Piala FA, Senin (16/2).
Daily Telegraph mengabarkan manajer legendaris tim tamu, Sir Alex Ferguson, akan hadir di Stadion Deepdale. Tak pelak, Preston harus meningkatkan jumlah pihak keamanan demi pria asal Skotlandia itu.
Penjagaan ketat tersebut dilakukan untuk menghindari potensi amukan dari suporter Preston kepada Sir Alex. Mengapa begitu?
Pada Desember 2010, putra Sir Alex, Darren Ferguson, dipecat sebagai manajer Preston karena membawa timnya berada di papan bawah divisi Championship.
Kesal, Sir Alex memanggil pulang pemain muda United yang sedang dipinjamkan di Preston, Ritchie de Laet dan Joshua King.
Preston kemudian terdegradasi pada akhir 2010/11.
Editor | : | Theresia Simanjuntak |
Sumber | : | Daily Telegraph |
Komentar