Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Milan Gagal Menang, Inzaghi Kecewa Berat

By Peksi Cahyo Priambodo - Senin, 16 Februari 2015 | 03:32 WIB
Filippo Inzaghi
Maurizio Lagana/Getty Images
Filippo Inzaghi

1, Minggu (15/2) malam WIB.

Pada laga yang berlangsung di San Siro, AC Milan sebenarnya memiliki peluang untuk mengunci tiga poin. Hal itu terjadi usai Mattia Destro mencetak gol yang membawa Milan unggul 1-0 dari Empoli.

Sayang, Milan tak mampu mempertahankan keunggulannya usai Massimo Maccarone mencetak gol penyama pada menit ke-68. Lebih parah, Milan juga harus kehilangan Diego Lopez karena mendapatkan kartu merah. Hal tersebut lantas menambah kekecewaan pelatih Filippo Inzaghi.

"Kami seharusnya tak berbicara tentang nasib buruk ini. Sebab, sekarang merupakan masa-masa yang rumit bagi kami. Kami memiliki banyak cedera dan hari ini semuanya berjalan dengan salah," kata Inzaghi kepada Sky Sports Italia.

"Alex terpaksa keluar pertandingan beberapa menit sebelum usai dan kami tahu itu akan menjadi pertandingan yang sulit karena mereka tampil bagus. Sekarang kami harus menatap ke depan dan berharap untuk beberapa pemain kembali (yang cedera) kembali untuk pertandingan mendatang," jelas Inzaghi.


Editor : Zulfirdaus Harahap
Sumber : Sky Sports Italia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X