Pelatih Persija, Rahmad Darmawan mencemaskan cedera yang dialami gelandang asal Estonia, Martin Vunk. Martin mengalami cedera ketika Persija beruji coba melawan PSIS di Semarang pada 7 Februari.
Awalnya, pemain timnas Estonia itu mengalami sakit di pinggang, tetapi mejalar ke tendon. Rahmad lalu memulangkan Martin ke Jakarta untuk menjalani terapi, pada saat Macan Kemayoran melakoni uji coba kontra Persip Kota Pekalongan. Hingga kini, Martin masih menjalani perawatan.
“Kami jadwalkan sampai tanggal 17 pagi proses terapinya selesai. Saat itu saya akan memantau kondisi terkini. Semoga dia bisa cepat pulih,” kata Rahmad kepada BOLANEWS.
Namun ada satu hal yang dicemaskan Rahmad, yakni trauma setelah cedera. Biasanya, hal itu bisa memakan waktu yang cukup lama. Rahmad berharap, Martin yang sudah memiliki jam terbang internasional tinggi bisa mengatasinya.
“Saya member kepercayaan kepada dia supaya bisa menjalani terapi dengan maksimal dan menghilangkan trauma. Banyak sekali terjadi kasus pemain asing gagal bersinar karena mengawali cedera di awal musim. Semoga Martin bisa mengatasinya,” tegas RD.
Bila Martin belum pulih hingga pertenghan pekan ini, RD juga tak akan memaksakan turun di laga perdana. Persija akan menjalani simulasi pertandingan untuk mencari pemain pelapis yang cocok menggantikan Martin.
Editor | : | Wiwig Prayugi |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar