Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ritual Khusus Lukas Mandowen dan Lim Jun Sik

By Aning Jati - Jumat, 20 Februari 2015 | 17:18 WIB
Lim Jun Sik (tengah), ritual khusus untuk terjauh dari cedera..
Herka Yanis/Bolanews
Lim Jun Sik (tengah), ritual khusus untuk terjauh dari cedera..

Dampak dari ditundanya sepak mula Liga Super Indonesia 2015 bak menjadi berkah tersendiri bagi para pemain, khususnya yang masih dalam tahap pemulihan cedera.

Hal tersebut juga berlaku bagi penyerang Persipura, Lukas Mandowen. Penyerang muda berpostur mungil tersebut masih dalam tahap pemulihan cedera lutut.

Jika ditotal, cedera Lukas tersebut bahkan telah mendera cukup lama, yakni lebih dari setengah tahun.

"Cederanya dari bulan Agustus kalau tidak salah," ujar Lukas usai melakoni sesi latihan sore di lapangan A, Senayan, Kamis (20/2).

"Cederanya memang cukup panjang. Namun sepertinya, bulan April ia sudah bisa fit dan kembali tampil normal," ujar Dokter Persipura, Agustinus Hetaubun.

Usai sesi latihan, Lukas mendapat penanganan khusus. Kakinya terpaksa dibalut es batu di sekitar lutut. Perlakuan serupa juga dilakukan Agustinus kepada Lim Jun Sik.

"Tidak ada yang cedera di bagian kaki saya. Ini hanya bagian dari pencegahan cedera saja," ujar Lim.


Editor : Martinus Bangun
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X