Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Neville: LvG Tetap di United Walau Tak Lolos ke LC

By Suryo Wahono - Kamis, 26 Februari 2015 | 00:35 WIB
Louis van Gaal, dipandang mampu memberi kontinuitas di United.
Getty Images
Louis van Gaal, dipandang mampu memberi kontinuitas di United.

Menurut Gary Neville, Louis van Gaal adalah orang yang tepat untuk menangani Manchester United saat ini. Mantan bek United itu juga menganggap bahwa LvG seharusnya tetap menjadi manajer Manchester United bahkan jika timnya tak lolos ke Liga Champion musim depan.

Neville percaya United bisa finis di empat besar, tapi menurutnya, para pendukung tidak perlu kecewa bila tim kesayangan mereka masih belum bisa finis di empat besar.

Ketika mantan ditanya apakah Van Gaal harus dipecat jika tidak bisa membawa United ke Liga Champion, dia mengatakan, "Tentu saja tidak, dia tidak boleh dipecat."

"Itu akan menjadi musim yang mengerikan bagi Manchester United dan Louis van Gaal (jika tidak finis di empat besar). Dia mungkin akan mengatakan itu adalah kegagalan besar karena dia paham pekerjaannya musim ini. Dia harus mendapatkan Liga Champion," tambahnya seperti dikutip eurosport.

"Tapi, di sisi lain, jika tidak, Anda tidak bisa memecat manajer satu tahun, kemudian memecat manajer lain setahun setelahnya. Mau ke mana setelah itu? Harus ada kontinuitas. Saya benar-benar percaya kali ini akan ada kesinambungan dan dia (LvG) akan tetap (di United) bahkan jika tidak finis di empat besar. Itu adalah hal yang benar."


Editor : Suryo Wahono
Sumber : EuroSport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X