Diantara sejumlah nama tenar di Juventus, tampaknya Gianluigi Buffon masih menjadi sosok yang paling pantas menjadi ikon klub. Di usia yang telah menginjak 37 tahun, semangat Buffon tetap membara.
Dalam sebuah acara yang digelar Randstad (sponsor Juve) di Juventus Stadium, Buffon berbicara banyak mengenai kariernya. Salah satunya, Buffon menyatakan ia belum berniat pensiun dalam waktu dekat.
Selain membahas soal masa depannya, Buffon juga berbagi kisah seputar masa kecilnya kepada tamu undangan. Buffon mengingatkan betapa pentingnya mengembangkan bakat sejak dini.
"Seperti anak-anak kecil lainnya, saya sangat senang bermain sepak bola waktu kecil. Saya paling suka mencetak gol, bukan menjaga gawang seperti sekarang," ujar Buffon.
"Namun, pada era 1990-an ayah meminta saya untuk mulai berlatih menjadi kiper. Sejak saat itu, saya terus mengembangkan kemampuan sebagai kiper," kata eks pemain Parma itu.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | Tuttosport |
Komentar