Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

LSI Diundur, Panpel Persib Fokus ke Piala AFC

By Aning Jati - Rabu, 18 Februari 2015 | 20:08 WIB
Maung Bandung dijadwalkan tampil di partai pertama Piala AFC 2015 pada Rabu (25/2).
Fernando Randy/Bolanews
Maung Bandung dijadwalkan tampil di partai pertama Piala AFC 2015 pada Rabu (25/2).

off Liga Super Indonesia (LSI) 2015 selama dua pekan, dari jadwal semula membuat Panpel Persib lebih fokus untuk persiapan menggelar Piala AFC 2015, Persib versus New Radiant di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Rabu (25/2).

"Kami mendapat kabar pertandingan pembuka LSI 2015 ditunda. Kami tidak bisa berbuat banyak, walau persiapan sudah dilakukan jauh-jauh hari. Kami mungkin akan fokus ke AFC, pekan depan, mudah-mudahan tidak ada halangan," ujar Koordinator Umum Panitia Pelaksana (panpel) Persib, Budhi Bram, kepada BOLANEWS di Graha Persib, Jl. Sulanjana Bandung.

Disinggung soal tiket yang sudah terlanjur dicetak untuk laga pembuka LSI, Bram mengaku tidak masalah dan sudah menjadi risiko. Apalagi, tiket belum disebar tapi baru sebatas pemesanan saja. "Yang sudah terlanjur memesan tiket, uang pemesanannya akan kami kembalikan utuh," kata Bram.

Untuk persiapan laga Piala AFC diakui Bram tidak jauh berbeda dari pertandingan LSI, hanya karena berskala pertandingan internasional sehingga harus lebih sempurna termasuk izin dari keimigrasian.

"Jadi, untuk AFC nanti kami tinggal menyempurnakan saja," pungkasnya.

Selepas ditaklukkan Hanoi T&T di babak kedua play-off Liga Champion Asia (10/2), Persib tersingkir dan bermain di Piala afc 2015. Tepatnya tergabung di Grup H bersama Ayeyawady United (Myanmar), Lao Toyota FC (Laos), dan New Radiant (Maladewa). Laga pertama Piala AFC 2015 digelar Rabu (25/2).


Editor : Erwin Snaz
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X