Manajer Chelsea, Jose Mourinho, menolak pembelian Juan Cuadrado sebagai sesuatu yang panik menjelang bursa transfer Januari ditutup. The Special One menegaskan bahwa langkah itu merupakan bentuk reaksi dari kepergian Andre Schurrle.
Seperti diketahui, Juan Cuadrado diboyong Chelsea hanya menjelang beberapa jam sebelum bursa transfer Januari ditutup. Sebelumnya, Chelsea sudah kehilangan Andre Schurrle yang berganti kostum menjadi Wolfsburg.
Muncul tudingan bahwa pembelian Cuadrado merupakan langkah kepanikan Chelsea akan kepindahan Schurrle. Namun, hal tersebut buru-buru dibantah oleh manajer Jose Mourinho.
"(Kedatangan Cuadrado) bukan merupakan pembelian panik. Transfer tersebut merupakan bentuk reaksi dari kepergian Andre Schurrle," kata Mourinho kepada situs resmi klub.
"Ia (Cuadrado) merupakan pemain yang sudah saya kenal sejak cukup lama. Kami senang bisa melakukan bisnis tersebut," tegas The Special One.
Editor | : | Zulfirdaus Harahap |
Sumber | : | chelseafc.com |
Komentar