Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arema Hadapi Tim Junior di Kanjuruhan

By Aning Jati - Selasa, 17 Februari 2015 | 12:01 WIB
Ahmad Bustomi dkk. akan berhadapan dengan tim junior Arema.
Iwan Setiawan
Ahmad Bustomi dkk. akan berhadapan dengan tim junior Arema.

Setelah launching tim pada Minggu (15/2), satu agenda terakhir sebelum kompetisi LSI dilakoni Arema Cronus. Selasa (17/2), Singo Edan menggelar Trofeo Internal yang dilangsungkan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, mulai jam 14.00 WIB.

Seperti musim lalu, Trofeo Internal mempertemukan antara Arema Cronus senior dengan tim junior seperti U-17 dan U-21. Meski secara kualitas tentu tim senior lebih unggul, agenda ini punya tujuan yang pas digelar sebelum kick-off kompetisi

"Selain sebagai pembelajaran untuk tim junior, ajang ini juga sebagai persiapan terakhir tim senior sebelum LSI,” kata pelatih Arema, Suharno.

Tahun lalu, tim senior Arema juga tidak bisa menang mudah dalam ajang itu. Bahkan mereka sempat ditahan Arema U-21.

"Kami tetap tampil serius. Tidak ada rasa meremehkan tim junior. Semua pemain dan formasi terbaik akan diturunkan,” lanjut pelatih asal Klaten itu.

Di kubu tim junior Arema, Trofeo jadi sebuah kesempatan yang luar biasa karena para pemain bisa melawan idolanya di tim senior secara langsung.

”Trofeo ini merupakan agenda rutin untuk mempertemukan tim senior dengan tim generasi penerus. Sekaligus membuktikan kalau tidak ada jarak antara junior dengan senior,” kata Media Officer Arema Cronus, Sudarmaji.

Trofeo Internal dimulai dengan pertandingan antara tim Arema U-17 yang akan diterjunkan dalam ajang Piala Suratin melawan Arema U-21 yang akan berkompetisi di LSI U-21. Setelah itu, tim senior berhadapan dengan U-21 pada 45 menit kedua. Sedangkan babak terakhir mempertemukan tim senior dengan U-17.


Editor : Iwan Setiawan
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X