Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Agenda Persebaya selama TC di Pulau Dewata

By Aning Jati - Kamis, 29 Januari 2015 | 15:51 WIB
Evan Dimas dkk. menjalani pemusatan latihan di Bali.
Iwan Setiawan
Evan Dimas dkk. menjalani pemusatan latihan di Bali.

Usai menjalani Piala SCM 2015 di Palembang, Persebaya tak pulang ke Surabaya.

Tim berjulukan Bajul Ijo itu langsung diboyong ke Bali, Kamis (29/1), guna menjalani pemusatan latihan (TC) sekaligus uji coba dengan beberapa tim lokal.

Rencananya, pemusatan latihan di Pulau Dewata itu berlangsung selama sepekan. Selain berlatih di lapangan konvensional, Ottavio Dutra dkk. juga berlatih fisik di pantai.

"Selain latihan fisik, perubahan suasana diharapkan bisa menghilangkan kejenuhan," kata Ibnu Grahan, pelatih Persebaya.

Salah satu alasan manajemen Persebaya sengaja langsung membawa Evan Dimas dkk. ke Bali juga karena mes yang akan ditempati di daerah Jemursari, Surabaya, masih dalam tahap renovasi dan belum bisa dihuni

"Terlepas dari semua itu, kami memang sudah membuat program ini. Kebetulan waktunya tepat dengan kondisi mes yang masih berantakan," jelasnya.

Soal lawan uji coba, Persebaya berencana akan menjajal Bali United Pusam, tim proyeksi PON Jabar, dan PS Badung. "Kalau memang tidak bisa ketiganya, kami agendakan dua uji coba," sebut Ibnu.


Editor : Fahrizal Arnas
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X