0 di leg II semifinal Piala Liga, Rabu (28/1) dini hari WIB, John Terry dkk. kembali harus meladeni lawan berat dalam partai lanjutan Premier League, yaitu Manchester City.
Pada Minggu (1/2), The Blues bakal menjamu City di Stamford Bridge. Mereka membutuhkan kemenangan guna menjaga jarak dari pasukan Manuel Pellegrini di papan klasemen.
Pelatih Chelsea, Jose Mourinho, tak khawatir dengan kondisi kebugaran pasukannya pasca-melakoni laga berat selama 120 kontra The Reds.
"Saya tidak ingin memikirkan itu," ujar Mourinho.
"Jika kami bermain dua jam dan kalah, mungkin saya akan lebih khawatir. Namun, sekarang mereka bahagia. Bila Anda bahagia, maka Anda bisa mengatasi masalah kebugaran," imbuhnya.
Saat ini London Biru masih memimpin puncak klasemen EPL dengan koleksi 52 poin. Sementara itu, The Citizens membuntuti di posisi kedua dengan 47 poin.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | chelseafc.com |
Komentar