Brendan Rodgers tak bisa menutupi kekecewaannya usai menyaksikan Liverpool gagal melaju ke final Piala Liga. Satu kesempatan untuk menghasilkan gelar telah raib.
Langkah The Reds di Piala Liga harus terhenti usai takluk 0-1 dari Chelsea di semifinal leg II, Rabu (28/1) dini hari WIB. Dalam duel pertama di Anfield, mereka berhasil menahan imbang skuat asuhan Jose Mourinho dengan skor 1-1.
"Tentu saja, ini menyakitkan hati karena Anda sudah benar-benar berusaha," ujar Rodgers setelah menyaksikan kekalahan timnya.
"Anda melihat bahwa mereka (Chelsea) telah mati langkah di babak perpanjangan waktu. Kami tidak punya apa-apa lagi," imbuh sang manajer.
Sebelumnya, Liverpool juga tersingkir dari pentas Liga Champion. Kini ada dua kompetisi yang masih bisa mereka manfaatkan untuk menghasilkan gelar, yaitu Piala FA dan Liga Europa.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | Liverpoolfc.com |
Komentar