Striker anyar Pelita Bandung Raya (PBR), Illija Spasojevic, mengaku mendapat tawaran dari dua tim besar peserta Liga Super Indonesia (LSI) 2015.
Namun, pemain berkebangsaan Montenegro tersebut tetap memilih bertahan di PBR.
"Ada dua tim besar yang mendekati dan menanyakan situasi di PBR, tapi saya respek kepada PBR. Saya tolak tawaran itu dan saya tidak ada rencana keluar. Saya profesional dan harus tetap fokus berlatih bersama PBR," ujar Spaso sapaanya kepada BOLANEWS, Senin (9/2), di Bandung.
Namun, Spaso enggan menyebutkan tim besar yang menggodanya itu. Ia mengaku akan tetap menyelesaikan kontraknya bersama PBR.
"Mungkin kalau PBR tidak bisa memperbaiki situasi internal dengan sulitnya keuangan, tahun depan bisa saja saya keluar karena kalau kondisinya seperti ini terus mental pemain akan terganggu," ujarnya.
Meski begitu, Spaso percaya dengan upaya manajemen PBR yang kini sedang bekerja keras memperbaiki keadaan.
Terlebih lanjut Spaso, sejak awal pembicaraan dengan manajemen PBR, semua kondisi PBR sudah dibicarakan jauh-jauh hari sehingga seluruh pemain tetap bisa menjaga kesolidan dan kekeluargaan.
"Krisis ini pasti bisa dilalui. Saya hargai kerja keras manajemen dan kita harus tetap fokus berlatih. Saya senang semua pemain sudah dalam keadaan siap di kompetisi nanti," katanya.
Editor | : | Erwin Snaz |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar