Kehadiran Bambang Pamungkas dkk. pada laga uji coba Persija melawan Persip sangat ditunggu publik Kota Batik, Pekalongan.
Walau hanya bertajuk partai uji coba, panpel berusaha mengatur serapi mungkin distribusi tiket masuk penonton untuk partai yang digelar, Selasa (10/2) sore, di Stadion Kota Batik.
"Kami telah membuka pendaftaran penonton sejak dua hari sebelum pertandingan. Kami konsentrasikan di Sekretariat Persip, Kompleks Stadion. Pemesanan tiket harus menyertakan kopi identitas dan satu kopi hanya bisa membeli dua lembar. Selain untuk menata proses pembelian, kami juga tak ingin ada calo berkeliaran," tutur A’am Ichwan, Manajer Persip.
Pada laga nanti panpel mencetak 16 ribu tiket dari kapasitas total stadion 20 ribu penonton.
"Secara resmi kami hanya menjual 16 ribu tiket. Tapi, kami juga siapkan cadangan sebanyak 2.500 lembar. Hal itu sebagai antisipasi bila antusiasme penonton di luar stadion tak kebagian tiket. Jika ditotal, masih ada ruang kosong saat pertandingan sehingga penonton tetap nyaman menyaksikan uji coba nanti," kata A’am.
Editor | : | Gatot Susetyo |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar