Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Baru Man. United di Mata Ferguson (Shaw)

By Verdi Hendrawan - Kamis, 16 Oktober 2014 | 22:34 WIB
Luke Shaw
Laurence Griffiths/Getty Images
Luke Shaw

Di musim 2014/15, Manchester United mendatangkan enam pemain hebat dan telah menghabiskan dana sebesar 153 juta pound. Meski semuanya bisa disebut sebagai pemain bintang, namun apakah pembelian tersebut memiliki pandangan positif dari Sir Alex Ferguson yang telah berhasil membawa United berada di era kejayaannya? Berikut pandangan Sir Alex:

Luke Shaw

Pembelian Luke Shaw saat ini memang masih bisa dibilang 'gagal' dari semua pemain yang diboyong oleh Manchester United di musim panas 2014. Permasalahan berat badan dan tingkat kebugaran seperti yang dilaporkan media Inggris, seakan telah membuat transfer ini dipandang gagal.

Namun, Sir Alex Ferguson yang mengakhiri kariernya sebagai manajer United pada akhir musim 2012/13, sudah sempat berusaha untuk mendatangkan Shaw saat masih sangat belia. Fergie pun berpendapat bahwa transfer ini sangat penting dan akan bermanfaat dalam waktu dekat atau di masa yang akan datang.

"Usaha untuk mendatangkan Shaw telah kami mencoba ketika ia masih berusia 16 tahun. Namun, mereka (Southampton) tidak ingin menjualnya kepada kami, namun mereka selalu mengatakan bahwa kami akan menjadi klub pertama yang akan mengetahui kemungkinan bisa memiliki Shaw," ungkap Ferguson.

"Tentu saja, (dewan eksekutif) Ed Woodward telah melakukan hal yang benar dalam mendatangkannya. Saya pikir harga sebesar 30 juta pound itu cukup wajar. Dia adalah pemuda yang berbakat, seorang pemain sepak bola yang baik dan senang membantu penyerangan di sepanjang permainan," lanjutnya.

Lihat juga:

Radamel Falcao

Angel Di Maria

Ander Herrera

Daley Blind

Marcos Rojo

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : Purelyfootball


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X