Striker Valencia, Rodrigo Moreno Machado merasa yakin bahwa timnya dapat menargetkan diri untuk mengakhiri musim dengan lolos ke Liga Champion musim depan. Namun, striker berusia 23 tahun itu menegaskan bahwa Los Che belum bisa mentargetkan gelar.
Hingga pekan ke-7, Valencia berada di posisi ke-2 klasemen La Liga tanpa pernah mengalami kekalahan. Los Che hanya tertinggal dua poin dari Barcelona di puncak klasemen yang mengesankan bahwa awal musim tim arahan Nuno Espírito Santo itu sangat baik.
Namun, Rodrigo mengingatkan kepada fan untuk tidak terlalu berharap Valencia bisa mengulangi kesuksesan Atletico Madrid yang berhasil melangkahi Barcelona dan Real Madrid untuk menjadi juara La Liga. Target Los Che hanyalah lolos ke Liga Champion musim depan.
"Sangat berlebihan untuk berbicara tentang memenangkan gelar dan kami harus memastikan segalanya menjadi jelas. Di ruang ganti, tujuan kami adalah untuk bisa lolos ke Liga Champion," kata Rodrigo.
"Kami sudah memulai musim dengan baik dan Valencia adalah klub besar, sehingga para fan akan memiliki harapan yang lebih. Namun, sejak awal saya menyadari bahwa kami memiliki tim yang baik," lanjutnya.
Editor | : | Verdi Hendrawan |
Sumber | : | Football Espana |
Komentar