Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manajer Klub Berdarah Ambon ini Akhirnya Dipecat

By Suryo Wahono - Jumat, 6 Februari 2015 | 01:37 WIB
Jos Luhukay, pelatih kelima yang dipecat musim ini di Bundesliga.
Getty Images
Jos Luhukay, pelatih kelima yang dipecat musim ini di Bundesliga.

Jos Luhukay menjadi pelatih kelima yang dipecat di Bundesliga musim ini, setelah manajer keturunan Ambon ini resmi diberhentikan oleh Hertha Berlin, Kamis (5/1).

Pelatih berumur 51 tahun tersebut diberhentikan setelah Hertha kalah di kandang Bayer Leverkusen 1-0, yang membuat klubnya berada di peringkatkedua terbawah liga Jerman.

"Kami mengalami malam yang panjang, kami menganalisis segala sesuatu dan memutuskan untuk berpisah dengan pelatih tim. Kami perlu dorongan baru," kata direktur olah raga Hertha, Michael Preetz.

Kekalahan melawan Leverkusen adalah yang ketiga secara berturut-turut bagi Berlin dan menjadikan klub tersebut harus berjuang menghindari degradasi untuk ketiga kalinga dari liga papan atas Jerman sejak 2010.

Pada dua kesempatan, Preetz menjadi direktur pada tahun 2010 dan 2012.

Berlin bakal menjalani partai tandang ke Mainz akhir pekan ini. Posisi manajer sementara dipercayakan kepada mantan pemain, Pal Dardai, dan mantan asisten pelatih, Rainer Widmayer.

Luhukay adalah pelatih Bundesliga kelima yang diberhentikan setelah Robin Dutt (Bremen), Mirko Slomka (Hamburg), Jens Keller (Schalke), dan Armin Veh (Stuttgart).


Editor : Suryo Wahono
Sumber : The Guardian


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X