Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arif Suyono Tetap ke Palembang dengan 6 Jahitan

By Aning Jati - Jumat, 23 Januari 2015 | 12:03 WIB
Arif Suyono berbenturan dengan Imanuel Wanggai hingga mendapatkan enam jahitan di kepalanya.
Iwan Setiawan
Arif Suyono berbenturan dengan Imanuel Wanggai hingga mendapatkan enam jahitan di kepalanya.

Kerasnya laga Arema Cronus melawan Persipura pada Kamis (22/1) di ajang Piala Surya Citra Media memakan korban. Winger Arema, Arif Suyono, harus menerima enam jahitan di kepala bagian samping kanan.

Cedera itu didapatkan setelah melakukan duel udara dengan gelandang Persipura, Imanuel Wanggai, di menit 33. Kepala Keceng, sapaan akrabnya Arif, terbentur gigi Wanggai. Winger 30 tahun itu pun terkapar di lapangan sambil memegangi kepalanya.

Tanda kalau cedera itu cukup parah terlihat di raut wajah pemain Persipura dan Arema yang menghampiri Keceng. Seketika para pemain yang mengerubungi Keceng memberikan kode ke barah angku cadangan Arema untuk mengganti eks winger Mitra Kukar itu karena ada darah yang mengalir cukup deras.

Keceng harus ditandu keluar dan langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat. Setelah mendapatkan enam jahitan, Keceng kembali ke stadion dan beristirahat di kamar ganti.

"Waktu di ruang ganti dia bilang pusing. Tapi, kondisinya terus membaik sekarang. Jadi, ikut dibawa ke Palembang," kata Suharno, pelatih Arema.

Dalam rombongan 25 pemain ysng diboyong ke Pelembang, Jumat (23/1) siang, Keceng terlihat sehat. Akan tetapi, di kepalanya masih menempel perban untuk menutupi jahitan.

Sejak musim lalu, Keceng boleh dibilang akrab dengan nasib sial saat pramusim. Menjelang kompetisi LSI musim lalu, dia cedera parah di engkel kanan usai ditebas pemain PDRM Malaysia dalam ajang Trofeo Persija. Akibatnya, pemain 30 tahun ini absen dalam beberapa pertandingan awal LSI 2014.

"Semoga tidak ada kesialan lagi," harap Keceng.


Editor : Iwan Setiawan
Sumber : Bolanews


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X