2 ini membuat Barca lolos dengan agregat 4-2.
Bermain di Vicente Calderon, Atletico Madrid membuat kejutan di awal pertandingan. Belum genap dua menit, Fernando Torres sukses membobol gawang Barca dengan sebuah sepakan kaki kanan.
Namun, Barcelona bereaksi cepat. Hanya berselang delapan menit, Neymar sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah memaksimalkan umpan yang dikirim Luis Suarez.
Atleti kembali memimpin pada menit 30. Gol kedua Atleti lahir dari titik penalti setelah Juanfran dijatuhkan Javier Mascherano. Tanpa kesulitan, Raul Garcia membawa Atleti memimpin 2-1.
Delapan menit kemudian, Barca kembali menyamakan kedudukan. Sundulan Sergio Busquets salah diantisipasi oleh Joao Miranda. Tanpa sengaja, bola mengenai kakinya dan masuk ke gawang sendiri.
Pada menit ke-41, Barcelona justru berbalik unggul lewat gol kedua Neymar. Penyerang Brasil itu sukses mengecoh Jan Oblak dan membawa Barca mengakhiri laga dengan skor 3-2.
Gol kedua Neymar semakin mempersulit langkah Atleti. Terlebih lagi, mereka harus bermain dengan 10 pemain setelah Gabi diusir wasit karena insiden yang terjadi di lorong stadion.
Meski coba mengejar, Atleti tetap tak berdaya menghadapi kualitas permainan Barca. Laga berakhir dengan skor 3-2. Lionel Messi cs. lolos ke semifinal dengan agregat 4-2 setelah menang 1-0 di leg pertama.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar