guna demi memiliki Sulley Ali Muntari (30). Namun, benarkah demikian?
“Apa yang saya anggap menarik dari rumor ini adalah bahwa orang-orang masih percaya akan ilmu hitam. Luar biasa. Anda tidak akan pernah bisa mengendalikan keadaan manusia dengan hal mistis jika Tuhan berkehendak,” kata mantan wanita tercantik Ghana dan kontestan Miss Universe 2004 itu di situs pribadi pada 2012.
Donkor bertemu dengan Muntari di Piala Dunia 2006 di Jerman. Setahun kemudian, mereka memutuskan berpacaran. Pada 25 Desember 2010, lulusan York University, Kanada, ini resmi dipersunting gelandang Milan itu di Accra, Ghana.
Walau lahir di Kanada, Donkor sangat peduli dalam mengembangkan kehidupan masyarakat di Ghana. Setelah menjuarai kontes kecantikan di negerinya, ia mendirikan badan amal bernama Menaye Charity Foundation. Fokusnya adalah kesehatan anak-anak, terutama yatim piatu yang menderita atau terinfeksi HIV/AIDS.
Donkor juga memiliki Menaye School of Hope. Dia mengumpulkan danauntuk membangun sekolah dan memberikan pendidikan gratis
berkualitas bagi anak-anak kurang mampu.
Wanita yang bergelar sarjana di bidang pemasaran ini merupakan pemilik dari Zafra ltd., perusahaan di bidang pengembangan properti di Ghana. Dia juga seorang model dan editor di beberapa majalah di Afrika Selatan, Italia, dan Kanada.
Kendati punya banyak kesibukan, Donkor mengikuti sang suami dan menetap di Milan. “Keluarga berarti segalanya bagi saya,” begitu
profilnya di akun Twitter pribadi, @MenayeDonkor.
Pada awal 2014, isu merebak bahwa Donkor dan Muntari berpisah. Hal itu disebabkan Donkor terlihat tidak memakai cincinpernikahan. Namun, gosip itu menghilang setelah ia terlihat berada di Brasil guna mendukung kiprah suaminya di PD 2014.
Editor | : | Tulus Muliawan |
Sumber | : | Harian BOLA (Rizki Indra Sofa) |
Komentar