Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Squinzi: Sassuolo, Contoh Tepat Bagi Tim Italia

By Verdi Hendrawan - Minggu, 7 September 2014 | 22:17 WIB
Giorgio Squinzi
Pier Marco Tacca/Getty Images
Giorgio Squinzi

Presiden Sassuolo, Giorgio Squinzi merasa bangga kepada klubnya. Bahkan dirinya menyebut bahwa Neroverdi merupakan sebuah contoh tepat untuk ditiru oleh semua klub di Italia.

Squinzi merasa bangga dua pemainnya kini menjadi bagian dari skuat timnas senior dan tim U-21 Italia, yaitu Simone Zaza dan Domenico Berardi. Selain itu, Sassuolo merupakan tim yang fokus membangun kekuatan dengan mengandalkan para pemain muda dari dalam negeri untuk memajukan sepak bola Negeri Pisa itu.

"Saya melihat Zaza melawan Belanda dan ia bermain bagus. Saya juga mendengar gol kemenangan dari Berardi untuk tim U-21," kata Squinzi kepada La Gazzetta dello Sport.

"Saya pikir kesuksesan mereka adalah pengakuan yang tepat atas strategi kami yang berlandaskan kepada para pemain muda dan bakat dari dalam negeri."

"Dalam pertandingan pembuka (di Serie A), kami memiliki tim utama yang berisi 11 pemain Italia. Sassuolo adalah model yang benar untuk diikuti agar dapat mengeluarkan sepak bola Italia dari krisis," lanjutnya.


Editor : Verdi Hendrawan
Sumber : La Gazzetta dello Sport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X