Kiper andalan Pelita Bandung Raya (PBR), Dennis Romanovs, tetap memilih tim berjulukan Laskar Pasundan itu untuk LSI 2015.
Padahal, Dennis sudah mendapat tawaran dari klub lain, termasuk dari klub luar Indonesia.
Kiper asal Latvia itu tetap ingin menjadi gerbong kekuatan PBR untuk LSI 2015 meski hingga saat ini belum melakukan teken kontrak.
"Saya akan tetap di PBR, tidak akan kemana-mana," ujar Dennis, Selasa (13/1).
Eks kiper Pro Duta itu percaya manajemen PBR akan segera memberikan kontrak baru. Apalagi saat ini PBR dihuni beberapa pemain baru sebagai pertanda jika manajemen masih serius untuk melangkah di LSI.
"Sekarang memang banyak pemain baru, seperti Spaso, Rahmat Hidayat, Ghazali, dan Yongki Aribowo. Saya kenal mereka, tapi yang lainnya tidak tahu," ujarnya sambil tersenyum.
Dengan banyaknya pemain PBR musim lalu yang keluar, semacam Bambang Pamungkas, Gaston Castano, T.A. Musafri, Dias Angga Putra, dan Wildansyah, Dennis tidak bisa bicara banyak mengenai sejauh mana peluang PBR musim depan. Meski begitu, Dennis optimistis kehadiran pemain baru di PBR bisa membawa banyak perubahan
"Saya berharap pemain baru bisa membawa tim ini lebih baik lagi," ucapnya.
Editor | : | Erwin Snaz |
Sumber | : | Bolanews |
Komentar